Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Semarang Ilham Rosyid Hasibuan resmi menutup forum Training Raya HMI Koordinator Komisariat (Korkom) Sultan Agung Cabang Semarang di Balai diklat Dinas Pertanian dan Perkebunan Provinsi Jawa Tengah pada Minggu 6 Agustus 2023 malam.
Ketua Umum HMI Korkom Sultan Agung, M Galih Rakasiwi mengatakan kegiatan tersebut merupakan upaya dalam meningkatkan kapasitas dan kualitas kader Himpunan Mahasiswa Islam.
Galih menyebutkan peserta yang mengikuti kegiatan LK II sejumlah 41 peserta dan untuk LKK sejumlah 21 peserta yang berasal dari seluruh provinsi di Indonesia.
“41 orang lolos dari seluruh provinsi dan untuk LKK ada 21 orang yang terseleksi,” kata Galih
Dia mengatakan kegiatan tersebut adalah merupakan bentuk nyata HMI dalam merespon perkembangan yang ada di era society 5.0 sebagai mana tema pada Training Raya ini yaitu Potensi Strategis HMI Dalam Menghadapi Era Society 5.0
Dia melanjutkan, maka dalam proses LK II dan LKK ini sebagai upaya mengikhtiarkan untuk mewujudkan cita cita HMI sebagaimana tujuan HMI sendiri.
“Harapannya semoga dengan adanya Training Raya ini dapat menciptakan kader kader yang nantinya dapat memunculkan inovasi dan kreasi pada Era Society 5.0 khususnya di Kota Semarang dan di Indonesia umumnya,” ucapnya.